BUPATI PEKALONGAN RESMIKAN GEDUNG BARU PUSKESMAS KESESI 1

Kesesi - Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, S.E., M.M meresmikan gedung baru Puskesmas Kesesi 1 yang terletak di Komplek Kantor Kecamatan Kesesi Jalan Kaibahan Kesesi Kabupaten Pekalongan. (Kamis, 01/02/2024)

Peresmian gedung baru Puskesmas Kesesi 1 ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Pekalongan yang didampingi Sekda Kabupaten Pekalongan M Yulian Akbar, S.Sos. M.Si. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan Setiawan Dwi Antoro, S. KM., M.Kes dan Kepala Puskesmas Kesesi 1 dr. Eti Kusriningsih.

Dalam sambutannya Bupati Pekalongan mengatakan ”Saya minta semua jajaran Puskesmas Kesesi 1 untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya, ramah dan santun serta mematuhi standar pelayanan Kesehatan yang baik, sehingga keberadaan Puskesmas Kesesi 1 dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan.”

Hadir pada acara tersebut Asisten Pemerintahan H. Wiryo Santosa, S.IP., M.H., Staf Ahli Bupati Agus Pranoto, S.H., M.H., Direktur RSUD Kesesi dr. Chamim Yuniarno, M.Kes., M.H. Kepala Bappeda dan Litbang Trisno Suharsanto, S.E., M.M., Kepala Dinas PMD Agus Dwi Nugroho, S.STP., M.A.P., Kepala DPU TARU Murdiarso, S.P., M.T., Kepala Dindikbud Kholid, S.IP., M.M., Kepala Dinas PM PTSP Edy Herijanto, S.Sos., M.A.P., Kepala BPKD Casmidi, S.E., M.Si., Kabag Prokompim Tutik Haryati, S.STP., M.Si., Camat Kesesi Jaman Fuadi, S.STP., M.A.P., Kapolsek, Danramil, para Kepala Puskesmas se-Kabupaten Pekalongan dan para Kepala Desa se-Kecamatan Kesesi. 

Pembangunan gedung Puskesmas Kesesi 1 dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pekalongan karena di lokasi Puskesmas Kesesi 1 yang lama telah dibangun menjadi RSUD Kesesi, dan sebagai gantinya dibangun gedung yang baru yang lebih representatif dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas kesehatan yang mencakup Pelayanan Mampu salin 24 jam, Pelayanan umum, Pelayanan gigi, KIA (kesehatan ibu dan anak), Pelayanan tindakan medis, Pelayanan farmasi, Pelayanan laboratorium, Pelayanan pasien TBC, Pelayanan USG ibu hamil, Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR), dan Pelayanan Imunisasi.

Puskesmas Kesesi 1 telah menyandang predikat Utama dalam penilaain akreditasi, harapannya dapat menjadi pemicu ke depannya untuk peningkatan sarana dan prasarana, kualitas pelayanan, sumber daya manusia yang kompeten sehingga aspek pelayanan dapat lebih baik lagi.